Cara Daftar Akun Indodax/ Bitcoin Indonesia

Cara Daftar Akun Indodax
Indodax merupakan sebuah situs web khusus tempat Koin exchange dimana orang dapat  melakukan transaksi jual- beli koin digital atau dikenal dengan cryptocurrency. Pada tahun 2018 namanya Bitcoin.co.id dan kini telah berganti nama menjadi Indodax. Dalam situs Indodax menyediakan beragam cryptocurrency yang dapat Anda pilih, seperti Bitcoin (BTC), Ethereum(ETH), IGNIS, NXT, USDT dan lain-lain.

Indodax juga menyediakan 2 pasar, yakni: IDR Markets dan BTC Markets.

  • IDR Markets adalah tempat dimana pengguna dapat melakukan transaksi jual-beli koin digital yang terdaftar dengan rupiah.
  • BTC Markets adalah pasar yang menggunakan Bitcoin untuk setiap transaksi koin yang terdaftar. 
Baiklah, karna saya mau membahas cara Daftar Akun Indodax kita langsung aja kelangkah-langkahnya.

Cara Daftar Indodax 

  1. Kunjungi Website resminya https://indodax.com

  2. Isi semua kolom/ informasi yang dibutuhkan pada halaman registrasi, kemudian klik lanjut pendaftaran. Indodax kemudian akan mengirimkan email agar anda dapat mengaktivasi akunmu.


  3. Buka email anda dan klik Aktivasi Akun Jika akun anda sudah diaktivasi, anda sudah resmi berhasil daftar bitcoin di Indodax

Kembali Login

  1. Kunjungi Indodax.com/login


  2. Masukkan Email dan Password yang telah anda daftarkan 
  3. Setelah berhasil Login, Anda diminta memeriksa nomor HP, Klik "Nomor diatas Benar"
  4. Anda akan mendapat SMS kenomor yang terdaftar berisi PIN SMS, dan Masukkan PIN SMS tersebut kekolom Verifikasi SMS dan klik Submit
  5. Setelah berhasil anda akan diarahkan kehalaman utama Dasboard Indodax berarti anda sudah berhasil melakukan pendaftaran akun di Indodax.

Selamat mencoba
author
Probisnis
Content Creator